Pemain Jerman sebelum Timo Werner yang Bermain untuk Tottenham

MADU99 – Pemain Jerman sebelum Timo Werner yang Bermain untuk Tottenham baru-baru ini mendatangkan striker asal Jerman milik RB Leipzig, Timo Werner. Mantan pemain Chelsea ini didatangkan dengan

Timo Werner sendiri menjadi pemain Jerman kelima yang bermain untuk Tottenham. Klub berjuluk The Lilywhites ini terakhir kali di perkuat pemain Jerman pada 2013/2014. Kira-kira, siapa saja empat pemain Jerman sebelum Timo Werner yang pernah membela Tottenham? Seperti apa kiprah mereka di Inggris

Juergen Klinsmann berhasil tampil gemilang bersama Tottenham meski sebentar

Juergen Klinsmann merupakan pemain Jerman pertama yang merumput untuk Tottenham Hotspur. Ia kala itu cukup di benci publik Inggris mengingat The Three Lions pernah di kalahkan Jerman pada semifinal Piala Dunia 1990. Jerman sendiri berhasil keluar sebagai juara. Namun, status Klinsmann yang saat itu sebagai pemain bintang berhasil menaikkan pamor English Premier League (EPL) yang baru berubah format pada 1994.

Klinsmann memiliki dua periode berbeda selama membela Tottenham. Pada periode pertamanya, meskipun hanya bermain semusim bersama Spurs, Klinsmann berhasil menyumbang 30 gol di semua kompetisi dan terpilih sebagai PFA Team of the Year 1994/1995. Setelah bermain untuk Sampdoria di Italia, dirinya kembali bermain untuk Spurs selama setengah musim pada 1998.

Pemain Jerman sebelum Timo Werner yang Bermain untuk Tottenham

Steffen Freund langsung meraih trofi pada tahun pertamanya bersama Tottenham Hotspur

Steffen Freund merupakan salah satu legenda Borussia Dortmund yang memperoleh puncak kariernya pada pertengahan 1990-an. Bersama Die Borussen, dirinya berhasil meraih 3 trofi DFL-Pokal, 2 trofi Bundesliga Jerman, 1 trofi Liga Champions Eropa (1996/1997), dan 1 trofi Piala Dunia Antarklub (1997). Selain itu, ia menjadi salah satu penggawa Timnas Jerman yang berhasil menjuarai Euro 1996.

Setelah sukses bersama Dortmund, Freund hengkang ke Tottenham Hotspur pada 1999. Pada tahun pertamanya berseragam Spurs, ia langsung meraih trofi Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Leicester City di partai final dengan skor 1-0. Selama 4,5 musim di White Hart Lane, dirinya mencatatkan 128 penampilan di semua kompetisi.

Christian Ziege hampir mengantarkan Tottenham Hotspur menjuarai Piala Liga

Sebelum bermain untuk Tottenham Hotspur, Christian Ziege pernah membela Bayern Munich, AC Milan, hingga Liverpool pada 1990-an hingga awal 2000-an. Kiprahnya saat itu cukup cemerlang dengan berhasil meraih trofi bergengsi bersama ketiga klub yang ia bela. Ia sendiri di datangkan Spurs pada 2001 setelah bermain untuk Liverpool selama semusim.

Selama 3 musim berseragam Tottenham, Ziege turun sebanyak 54 kali dengan mengemas 11 gol dan 7 assist. Meski gagal meraih trofi bersama Spurs, ia sempat berhasil membawa klubnya melangkah ke final Piala Liga pada 2002 menghadapi Blackburn Rovers. Meskipun Ziege berhasil melesakkan satu gol pada laga tersebut, timnya harus kalah dengan skor 1-2

Pemain Jerman sebelum Timo Werner yang Bermain untuk Tottenham

Lewis Holtby gagal penuhi ekspektasi Tottenham setelah kepergian Luka Modric

Lewis Holtby di datangkan dari FC Schalke 04 dengan harga cukup terjangkau senilai 1,75 juta euro (Rp29,7 miliar) dengan durasi kontrak 4,5 tahun. Ia di datangkan untuk mengisi kekosongan gelandang usai di tinggal Luka Modric yang pindah ke Real Madrid. Holtby melakoni laga debutnya kala Spurs menghadapi Norwich City pada pekan ke-24 English Premier League 2012/2013 menggantikan Clint Dempsey pada menit ke-71. 

Kiprah Holtby bersama Tottenham bisa di bilang tak terlalu baik. Setahun setelah di beli, ia di pinjamken kepada Fulham dan Hamburger SV hingga akhirnya di jual secara permanen pada Juli 2015. Dirinya hanya turun dalam total 39 pertandingan dengan mencetak 2 gol dan 7 assist.

Dengan kedatangan Timo Werner, Tottenham Hotspur berharap dapat kembali meraih kesuksesan bersama pemain asal Jerman. Apakah Werner dapat meneruskan jejak gemilang para pendahulunya saat membela Spurs? Menarik untuk melihat kiprahnya bersama skuad asuhan Ange Postecoglou pada 2023/2024 ini

SUMBER BERITA : MADU99

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *