7 Penyebab Meningitis, Sebab Glenn Fredly Meninggal

7 Penyebab Meningitis, Sebab Glenn Fredly Meninggal

Ketahui dan cegah sebisa mungkin, ya! Nah inilah 7 penyebab meningitis, penyakit yang menyebabkan Sang Legend Glenn Fredly meninggal dunia.

MADU99lounge – Jika dirunut ke belakang, ada beberapa figur publik dan selebriti tanah air yang sempat menderita meningitis. Ada Juwita Bahar dan Ashanty, yang beruntung bisa pulih dari meningitis. Namun, Olga Syahputra dan Giska Putri Sahetapy tidak seberuntung itu dan meninggal dunia akibat penyakit tersebut.

Satu lagi figur publik Indonesia harus meninggalkan tanah air akibat meningitis, yaitu Glenn Fredly, sang musisi legenda. Glenn meninggal pada hari Rabu, 8 April 2020, pada usia 44 tahun di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan.

Tahukah kamu apa penyebab meningitis? Siapa tahu, kamu masih punya kesempatan besar untuk menghindarinya meskipun ada risikonya. PokerOnline

Let’s find the answer here! Berikut 7 peyebab meningitis.

1. Umumnya, disebabkan oleh infeksi bakteri

7 Penyebab Meningitis, Sebab Glenn Fredly Meninggal

Biasanya, meningitis disebabkan oleh infeksi bakteri. Bakteri ini memasuki aliran darah, lalu berjalan ke otak dan sumsum tulang belakang. Akibatnya, terjadi meningitis bakteri akut. Bakteri itu juga bisa disebabkan infeksi telinga, sinus, fraktur pada otak atau terpapar pasca operasi, tutur laman Mayo Clinic.

Inilah bakteri yang menyebabkan meningitis bakteri akut, yaitu streptococcus pneumoniae, Neisseria meningitidis, Haemophilus influenzae dan Listeria monocytogenes. Mari kita kenali perbedaannya satu per satu!

2. Disebabkan oleh bakteri Streptococcus pneumoniae

7 Penyebab Meningitis, Sebab Glenn Fredly Meninggal

Pertama, bakteri penyebab meningitis adalah Streptococcus pneumoniae. Bakteri ini menyebabkan meningitis pada bayi, anak kecil dan orang dewasa di Amerika Serikat.

Bukan hanya meningitis, bakteri ini juga bisa menyebabkan infeksi pneumoniae dan sinus. Namun, meningitis bisa dicegah dengan vaksin, kok!

3. Bisa pula disebabkan oleh Neisseria meningitidis

7 Penyebab Meningitis, Sebab Glenn Fredly Meninggal

Bakteri kedua penyebab meningitis adalah Neisseria meningitidis. Bakteri ini umumnya menyebabkan infeksi saluran pernapasan atas dan bisa menyebabkan meningitis meningokokus ketika memasuki aliran darah. Infeksi ini rentan menyerang remaja dan dewasa muda. Namun, bakteri ini bisa dicegah lewat vaksin. Don’t worry!

4. Haemophilus influenzae juga bisa jadi penyebabnya

Selain itu, bakteri Haemophilus influenzae juga bisa menyebabkan meningitis. Faktanya, bakteri Haemophilus influenzae tipe B pernah menjadi penyebab utama meningitis bakteri pada anak-anak. Namun, sekali lagi, vaksin bisa menangkal penyebaran bakteri ini, sehingga meningitis bisa dicegah.

Biar mengerti lebih dalam, simak terus 7 penyebab meningitis nih!

5. Disebabkan oleh bakteri Listeria monocytogenes

Masih ada lagi bakteri penyebab meningitis, yaitu Listeria monocytogenes. Bakteri ini bisa ditemukan di keju yang tidak dipasteurisasi, hot dog dan makanan yang tak steril. Bakteri ini merupakan sejenis bakteri gram positif.

Kalangan yang rentan dengan bakteri ini adalah perempuan hamil, bayi baru lahir, orang tua dan orang-orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh rendah. Listeria monocytogenes juga bisa melewati penghalang plasenta pada akhir masa kehamilan dan dapat menyebabkan masalah serius pada janin.

6. Meningitis juga bisa disebabkan oleh virus

Meningitis virus adalah penyebab meningitis lainnya dan cukup umum ditemukan. Biasanya, bisa menghilang sendiri tanpa perawatan. Virus menyebabkan peradangan pada meninges, selaput pelindung yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang.

Gejalanya antara lain sakit kepala, mual, sensitivitas terhadap cahaya dan lesu. Selain itu, virus HIV, gondong dan herpes simpleks juga bisa menyebabkan meningitis.

7. Terakhir, bisa disebabkan oleh jamur

Terakhir, meningitis bisa disebabkan oleh jamur. Namun, dibandingkan dengan yang lain, ini relatif jarang ditemukan. Meningitis jamur tidak ditularkan dari orang ke orang. Meningitis kriptokokus umum menyerang orang dengan defisiensi imun, seperti penderita AIDS. Jika tidak diobati, ini akan mengancam jiwa, lho!

Nah, itulah 7 hal yang bisa menyebabkan meningitis yang perlu kamu ketahui. Semoga ini bisa menambah wawasanmu, ya!

SUMBER : Madu99

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *