Review Sejarah Jam Tangan Seiko

Review Sejarah Jam Tangan Seiko

MADU99LoungeReview Sejarah Jam, bagi kalian yg mengenal Seiko dengan produk jam tangan berjenis Quartz atau baterai buatan mereka yg terkenal murah atau baru saja mengenal produk Grand Seiko yg kelasnya lebih mewah,

mungkin tidak mengenal sejarah Seiko dalam membuat jam tangan kembali ke akhir abad ke 19 ,

dan beberapa di antaranya menjadi jam tangan pertama di dunia dalam kategorinya sendiri.MADU99Lounge

Saku Seikosha Timekeeper ( tahun 1895)

Pendiri Seiko Kintaro Hattori berumur 21 tahun ketika dia membuka toko jam K. Hattori di distrik Kyobashi Tokyo dan mulai membuat dan memperbaiki jam. Umurnya 31 tahun ketika dia bekerjasama dengan seorang insinyur bernama Tsuruhiko Yoshikawa

untuk membangun pabrik jam Seikosha yg menjadi cikal bakal Seiko hari ini di tahun 1892.

Setelah melalui beberapa tahun membuat jam dinding, Seikosha merilis jam saku pertamanya yg dinamai Timekeeper pada tahun 1895. Sasis jam perak berdiameter 54.9 mm

di buat di Jepang , namun kebanyakan bagian dari mesin 22 ligne di impor dari Swiss.

Nama “Timekeeper” di pilih oleh Hattori karena dia merasa nama ini akan memungkinkan

mereka untuk mengekspor produk jam buatan mereka di masa yg akan datang.

Jam Tangan Laurel tahun 1913

Hattori cepat melihat berkembangnya trend jam tangan dan memprediksi kebutuhan akan jam tangan akan jauh meninggalkan kebutuhan akan jam saku. Sejak debut dari jam tangan Laurel  pada tahun  1913, 11 tahun sejak Hattori membuat jam dinding pertamanya.

Laurel memiliki sasis perak berdiameter 29.6 mm , muka dial porselen enamel dan sebuah mesin 12 ligne. Awalnya, kebutuhan impor komponen membuat produksi menjadi lambat dengan hanya 30 sampai 50 buah per hari . Namun di tahun 1910, Seikosha berhasil memproduksi komponen per penyeimbang dan pada tahun 1913 membuat dial enamel mereka sendiri.

Jam Tangan Seiko yg pertama tahun 1924

Gempa bumi Kanto mengguncang Jepang di tahun 1923, menghancurkan pabrik Seikosha serta semua stok dan fasilitas produksi jam milik perusahaan. Namun , musibah ini tidak membuat Hattori putus asa , ia lalu dengan cepat membangunnya kembali , di samping biaya yg sangat besar, dan hanya dalam satu tahun mereka memperkenalkan jam tangan bernama “Seiko” yg pertama.

Seiko adalah perpendekan dari kata Seikosha yg artinya Ruang Pekerjaan yg Indah dalam bahasa Jepang. Penggunaan nama non Inggris mengindikasikan kalau Hattori menjadi lebih percaya diri akan kulaitas produk buatannya sendiri.

Jam ini mempunyai sasis berdiameter 24.2 mm yg terbuat dari bahan nikel dan di jalankan oleh mesin 9 ligne dengan dukungan 7 buah permata. Penggunaan subdial detik berjalan yg terdapat di dalamnya bertahan sampai tahun 1950, lalu Seiko Super lahir sebagai jam tangan buatan Jepang pertama dengan jarum detik berjalan sentral.

Jam Tangan Seiko Marvel tahun 1956

Seiko menganggap Seiko Marvel adalah sebuah jam tangan paling bersejarah dalam riwayatnya, sebagai jam tangan Seiko pertama yg mesin nya di rancang dan di buat dari nol sampai jadi oleh Seiko sendiri.

Mesin jam ini berdiameter 26 mm dan lebih besar dari milik Seiko Super dan sama dengan di mensi dari mesin Seiko Automatic, yg mengawali debutnya ditahun yg sama dan dikenal dengan jam tangan mekanikal otomatis Jepang yg pertama.

Akurasi dan kestabilannya yg di dukung oleh sistem peredam kejut “Diashock” milik Seiko, menjadi jauh lebih handal di banding pendahulunya dan tentunya jam tangan buatan Jepang lainnya di era itu.

Seiko Marvel di produksi sampai tahun 1959, sampai di lampaui oleh Seiko Gyro Marvel yg memiliki sebuah mesin pergerakan otomatis baru yg di lengkapi dengan mekanisme “Magic Lever” Seiko yg meningkatkan efisiensi perputarannya.

Jam Tangan Grand Seiko yg pertama tahun 1960

Grand Seiko yg pertama menetapkan standar baru untuk kepresisian.


buatan Seiko yg di ciptakan untuk menjadi “yg terbaik di dunia” dalam hal akurasi dan ketepatan.

Mesin jam mekanikal Kaliber 3180 12 ligne dan memiliki 25 permata dan frekuensi 18,000 vph.

Jam ini sendiri memiliki sasis yg di isi dengan emas , berdiameter 34.9 mm dan tebal 10 mm. Setiap jam tangan Grand Seiko di sertifikasi oleh standar ketepatan yg Seiko kembangkan , sama seperti sertifikasi chronometer COSC yg ada pada jam tangan buatan Swiss.

Jam ini memiliki muka dial yg bersih, jarum jam yg panjang dan marka indeks penunjuk jam yg memiliki ciri khas desain yg di pertahankan Seiko sampai hari ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *