MADU99-Apa pasanganmu sedang merasa insecure?Saat pasanganmu merasa insecure di tempat kerjanya, ini gak hanya mempengaruhi produktivitasnya tapi juga kesehatan emosional dan hubungan kalian. Oleh karena itu, sebagai pasangan, kamu punya peran penting dalam mendukung dan membantunya mengatasi hal tersebut. Bagaimana caranya? Simak lima poin berikut!
1. Dengarkan dengan empati dan tanpa menghakimi
Ingat ya, langkah pertama dalam membantu pasangan mengatasi perasaan insecure di tempat kerjanya adalah mendengarkan dengan empati dan tanpa menghakimi. Saat pasangan merasa insecure, dia tentu membutuhkan seseorang yang bisa mendengarkan keluh kesahnya dengan penuh perhatian dan pengertian.
Gak ada salahnya mencoba untuk jadi pendengar aktif. Fokuskan perhatianmu pada apa yang dia katakan tanpa menyela atau langsung memberikan solusi. Biarkan dia mengeluarkan semua uneg-unegnya serta mengekspresikan perasaan dan kekhawatirannya.
2. Berikan support emosional dan motivasi
Jadi, tunjukkan bahwa kamu ada untuknya dan percaya pada kemampuannya. Selalu berikan kata-kata penyemangat dan dorongan positif, ya.
Jika perlu, ingatkan pasanganmu tentang pencapaian dan kualitas positif yang dia miliki. Selain itu, ajak pasanganmu untuk fokus pada hal-hal positif yang sudah dia capai di tempat kerja. Bantu dia melihat sisi baik dari situasi yang mungkin selama ini terabaikan olehnya.
3. Bantu mencari solusi dan alternatif
Berikutnya, saat pasangan merasa insecure di tempat kerjanya, dia mungkin merasa terjebak atau gak tahu harus berbuat apa. Sebagai pasangan, yang bisa kamu lakukan adalah membantu mencari solusi dan alternatif untuk mengatasi masalah tersebut. Caranya, mulailah dengan mengajak pasangan mendiskusikan masalah yang dia hadapi. Lanjutkan membaca artikel di bawah
Dengarkan dengan seksama dan berikan saran yang membangun tapi jangan memaksanya mengikuti saran tersebut. Bantu pasanganmu mencari cara untuk meningkatkan keterampilan atau pengetahuan yang bisa bikin dia merasa lebih percaya diri di tempat kerja.
Baca Juga: 5 Perbedaan Antara Pria Insecure dan Narcissistic, Apa Saja?
4. Dorong dia untuk berbicara dengan atasan atau HR
Cukup rumit, namun salah satu cara efektif untuk mengatasi perasaan insecure di tempat kerja adalah dengan berbicara langsung dengan atasan atau departemen HR.
Gak ada salahnya mengajak pasanganmu untuk mempersiapkan diri sebelum berbicara dengan atasan atau HR.
5. Ajak beraktivitas di luar pekerjaan untuk mengurangi stres
Pastinya, stres dan tekanan di tempat kerja bisa memperburuk perasaan insecure. Jadi, kamu harus membantu pasangan menemukan cara-cara untuk mengurangi stres dan menjaga keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Gak ada ruginya mengajak pasanganmu untuk beraktivitas di luar pekerjaan demi membantunya bersantai dan merasa lebih baik.
Selain itu, coba juga untuk menjaga kehidupan sosial yang sehat. Ajak pasanganmu bertemu dengan teman-teman atau keluarga, menghadiri acara sosial, atau bergabung dengan komunitas yang dia sukai.
Apa pasanganmu sedang merasa insecure?
Saat pasanganmu merasa insecure di tempat kerjanya, ini gak hanya mempengaruhi produktivitasnya tapi juga kesehatan emosional dan hubungan kalian. Oleh karena itu, sebagai pasangan, kamu punya peran penting dalam mendukung dan membantunya mengatasi hal tersebut. Bagaimana caranya? Simak lima poin berikut!
SUMBER AGEN MADU99