5 Coffee Shop Instagenic di Depok

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng Teman

MADU99 LOUNGE – Tidak dipungkiri lagi, keberadaan coffee shop identik dengan tempat nongkrong anak-anak muda. Sembari ngopi dan ngobrol bareng teman, ataupun sambil mengerjakan tugas, memang paling cocok ditemani secangkir kopi hangat.

Untuk di daerah Depok, jumlah coffee shop tidak sebanyak seperti di kota-kota lainnya, tapi bukan berati tidak ada sama sekali, ya! Setidaknya ada deretan coffee shop di Depok yang instagenic, cocok buat menemani waktu santai kamu di akhir pekan. Penasaran kira-kira coffee shop mana saja? Yuk, disimak!

1. Tamelo Atap Coffee 

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng TemanTamelo Atap Coffee

Bagi kamu yang suka nongkrong dan pengen ngopi di rooftop, kamu wajib coba salah satu cafe yang lagi hits di Depok dengan tema coffee rooftop yang satu ini, nih! Bertempat di lantai 25 Apartemen Melati, kamu bisa melihat pemandangan indah kota Depok. Bila senja tiba, dari puncak Margonda inilah yang menjadi tempat favorit buat kamu menatap matahari terbenam.

Minuman dan makanan di sini enak dan sangat bervariasi. Untuk minuman ada regal coffee, markisa probiotik, mangonificent dan lychee squash. Untuk menu main course ada red fire chicken wings dan chicken baked rice.

Alamat: Jl. Margonda Raya No. 525A, Pondok Cina, Depok

Jam operasional:

Weekdays: Pk 13.00-21.00 WIB

Weekend: Pk 10.00-21.00 WIB

Harga: mulai dari Rp20 ribu

2. Dadi’s Coffee Garden 

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng TemanDadi’s Coffee Garden

Coffee shop yang mengusung konsep taman ini mulai beroperasi pada April 2021 lalu. Tempatnya keren, nyaman dan luas, karena banyak area outdoor-nya, dan pastinya instagenic!

Bangunan ini terdiri dari dua lantai lengkap dengan ampitheatre juga. Pas banget, deh, buat pelarian kamu dari penatnya ibu kota. Ditemani kicauan burung dan angin sepoi-sepoi, suasananya membuat cozy banget!

Dadi’s Coffee Garden menawarkan minuman kopi dan non kopi, tersedia dadi’s signature latte danshortbread cookies frappe. Menu pastry-nya juga komplit banget, lho! Dari chiffon cheese tarochiffon meisis pandan sampai croffle juga ada. Tak ketinggalan, makanan khas lokal sampai internasional semuanya juga tersedia disini

Alamat: Jl. Siliwangi No. 7, Depok

Jam operasional:

Weekdays: Pk 09.00-22.00 WIB

Weekends: Pk 08.00-22.00 WIB

Harga: mulai dari Rp25 ribu

3. Coffee Right 

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng TemanCoffee Right

Kamu pasti suka banget sama coffee shop yang satu ini, karena kamu bisa OOTD sambil nge-chill di tempat yang banyak pohon rindangnya ini! Berkonsep white glass house yang modern, membuat tempat ngopi sekaligus tempat makan ini cocok buat foto-foto. Bangunan kacanya membuat mata leluasa memandang ke segala arah. Juga terkesan clean dan kekinian. Perpaduan warna coklat susu dan putih yang dominan, terlihat eye catching!

Signature menu disini adalah kopi jadul enak dengan harga terjangkau. Minuman lainnya ada manual brew, strawbery mojito, dan cosmopolitan tea. Main coursenya ada beef bulgogi dan gyutan rice bowl with spicy beef yang tasty banget, cocok bersanding dengan kopi jadul yang legit. Untuk dessert ada nutella cake dan es teler cake yang sangat moist dan airy.

Alamat: Jl. Alternatif Cibubur Kav DDN No. 12A, Depok

Jam operasional: 07.00-21.00 WIB

Harga: mulai dari Rp18 ribu

Baca Juga: 13 Game Indie Rilis Oktober 2021

4. Kode.In Coffee And Eatery 

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng TemanKode.In Coffee

Coffee shop yang letaknya tak jauh dari Margonda dan Pesona Square ini mulai dibuka pada bulan Maret 2020 lalu. Kode.in hadir dengan mengusung konsep family garden dan Bali vibes. Kesan ini terlihat dari luar dengan tampilan bangunan rumah bergaya Bali dengan desain pintu depan yang bernuansa artistik tapi tampak modern, karena sebagian area berbentuk rumah kaca. 

Kafe ini mempunyai tiga area, ada area indoor dengan dasar lantai batik, area artificial indoor garden dengan dasar rumput sintetik dan area outdoor yang dinaungi sebuah pohon besar. Kesan homey terasa banget di sini dengan adanya barisan bean bag dan bantal duduk buat kamu yang ingin lesehan.

Untuk minumannya tersedia es kodein keras yang memiliki rasa kopi yang lebih strong, kental dan creamy. Cafe lattenya juga enak dan lembut. Ada juga kopi susu pisang asli, es klepon gula aren dan biscoff caramel.

Main coursenya tak kalah enak juga, ada best kodein kwetiaw, beef teriyaki don dan nasi goreng kampung yang beneran kampung, karena mereka memakai bumbu ulek, bukan bumbu racik!

Alamat: Jl. Gema Insani, Bakti Jaya, Sukmajaya, Depok

Jam operasional: Pk 11.00-21.00 WIB

Harga: mulai dari Rp20 ribu

5. Kopi Nako 

5 Kafe Instagenic di Depok, Pas untuk Kongkow Bareng TemanKopi Nako

Mulai beroperasi pada Desember 2019 lalu, coffee shop yang satu ini memiliki konsep unik, yaitu menggunakan kaca-kaca nako di setiap rangkanya. Tempatnya sangat eye catching, bagus buat foto-foto. Area outdoor dengan suasananya yang adem, enak banget buat kamu yang pengen nongkrong!

Menu kopinya ada es kopi nusantara yaitu campuran kopi, susu, kelapa dan pandan. Rasanya unik. Dan yang wajib kamu coba juga adalah es kopi nako duren, best menu of all.

Alamat: Jl. Margonda Raya 38, Depok

Jam operasional: Pk 08.00-20.00 WIB

Harga: mulai dari Rp19 ribu

Tak perlu jauh-jauh ke Jakarta, warga Depok kini bisa ngopi santai bareng teman, pasangan, ataupun keluarga. Tinggal pilih, kamu mau ke coffee shop yang mana, nih?

ID PRO : MADU99 ONLINE

https://bit.ly/3ortVSu

https://lnks.cc/madu-99

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *